Bisnis mempunyai tempat sablon pasti sudah menjadi bayangan untuk Anda. Bahkan saat ini sudah banyak sekali yang memulai usaha yang satu ini. Hal ini terjadi disebabkan terbilang murah dari segi modal dan bisa memberikan keuntungan yang besar. Namun bagi Anda yang akan memulai usaha sablon ini maka Anda perlu mengetahui apa itu sablon, alatnya seperti apa, jenisnya dan bahkan kelebihan yang diberikan. Selain itu, Anda juga perlu survey untuk melihat sejauh apa tempat sablon kaos bisa berkembang menjadi usaha yang maju.

Pengertian, Jenis, Dan Keuntungan Sablon

Memulai sebuah usaha pasti harus mencintai teorinya terlebih dahulu, sama halnya dengan memulai usaha sablon. Hal ini dilakukan agar Anda mempunyai kesiapan dalam memulai sebuah usaha atau bisnis. Di sini Anda bisa mengenal apa itu sablon, sablon merupakan salah satu yang ada dalam dunia fashion. Sablon ini sendiri diartikan sebagai sebuah hasil cetak yang didesain sesuai dengan templatenya. Sehingga sablon dibuat dengan sebuah template yaitu percetakan lewat layar, atau screen atau penyablonan. Sekarang ini sablon sudah terdiri dari banyak jenis. Berikut ini jenis sablon yang familiar di kalangan para pebisnis :

  1. Sablon jenis DTG

DTG atau direct to garment merupakan jenis sablon dengan teknik percetakan melalui computer. Jenis ini merupakan jenis yang paling banyak digunakan karena akan lebih mudah menghasilkan gambar yang sesuai dengan template. Kelebihan dengan teknik ini Anda bisa dengan mudah menyablon sesuai dengan template yang diberikan, bahkan hasil gambar yang dihasilkan akan terlihat rapi. Bahkan bisa memproduksi dengan jumlah yang banyak dalam waktu singkat.

  1. Sablon jenis Rubber

Jenis selanjutnya adalah dengan teknik rubber yang menggunakan bahan dasar karet. Hal ini lebih banyak peminat karena bahan akan lebih mudah menempel pada kaos. Hasil yang diberikan akan terasa lembut ketika dipegang. Kelebihan dari jenis ini, hasil memang halus karena bahan mudah menempel. Bahkan sablon ini, bisa memberikan kualitas yang lebih bagus dari DTG.

  1. Sablon jenis plastisol

Sablon jenis plastisol yang satu ini merupakan sablon dengan teknik menggunakan oil bassed. Kelebihan dari sablon ini akan memberikan kualitas sablon yang tebal, sehingga akan lebih tahan lama. Bahkan dengan jenis plastisol, Anda bisa menyetrika bagian sablonnya tanpa perlu khawatir akan rusak.

Ketiga jenis sablon tersebut merupakan jenis yang paling sering digunakan. Bahkan lebih banyak peminatnya. Dengan begitu, Anda bisa menyiapkan alat yang dibutuhkan setidaknya untuk membuat usaha sablon dengan ketiga teknik yang popular tersebut. Kemudian ada hal yang perlu Anda perhatikan kembali untuk membuat tempat sablon kaos.

Hal Utama Memulai Usaha Sablon

Ada beberapa hal yang memang harus Anda perhatikan kembali untuk memulai usaha atau bisnis sablon. Hal yang perlu Anda persiapkan adalah :

  1. Tempat

Pastikan Anda memang sudah mempunyai tempat untuk memulai usaha, jangan sampai Anda sendiri tidak mempunyai tempatnya.

  1. Alat sablon

Jangan lupa untuk mempersiapkan alat sablon. Tanpa ada alat maka Anda tidak bisa memulai sebuah usaha.

  1. Bahan sablon

Bahan sablon juga perlu dipersiapkan terlebih kaos atau baju yang akan digunakan dalam menyablon.

Ketika Anda sudah siap dengan semua persiapan tersebut, maka untuk lebih mudah membuat tempat sablon kaos adalah Anda mempunyai link usaha atau kerja sama dengan orang. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah mempromosikan hasil usaha Anda dan akan berkembang lebih cepat. Sudah siap dengan semuanya, maka silahkan Anda mencobanya.